Mantapkan Persiapan Deklarasi dan Pelantikan Dewan Daerah Tani Merdeka Indonesia Kabupaten Serang - Banten, Panitia Gelar Rapat.
Serang - inovasiNews.com Panitia Pelaksana Deklarasi dan Pelantikan Pengurus Dewan Pimpinan Daerah Tani Merdeka Indonesia ( DPD TMI ) Kabupaten Serang menggelar rapat dalam rangka Deklarasi dan Pelantikan Pengurus DPD TMI Kabupaten Serang - Banten, yang akan di selenggarakan pada tanggal 01 Juni 2025.
Rapat dipimpin langsung oleh Andri, selaku ketua Panitia Pelaksana Deklarasi dan Pelantikan Pengurus DPD TMI Kabupaten Serang, bertempat di Sekretariat DPD TMI Kabupaten Serang (12-05-2025).
" Kegiatan Deklarasi dan Pelantikan bisa berjalan sukses, apabila semua Panitia dan anggota harus bekerja sama saling koordinasi dan tentunya paling penting bertanggung jawab dalam tugasnya, " pungkas Andri
" Ditempat yang sama Subhan selaku sekretaris panitia menjelaskan, semoga dengan teralisasi acara deklarasi dan pelantikan Pengurus DPD TMI Kabupaten Serang bisa berperan aktif dalam mensukseskan program Ketahanan Pangan Pemerintah Indonesia." imbuhnya.
Rapat panitia ini sangat mencerminkan semangat kolaborasi dan komitmen tinggi dari seluruh anggota DPD TMI yang terlibat untuk menyukseskan acara Deklarasi dan Pelantikan Pengurus DPD Tani Merdeka Indonesia Kabupaten Serang, dan acara di tutup dengan doa bersama yang di pimpin oleh kyai Dahlan.
(Hendrik)